Home » » Kejati Usut Manipulasi Takaran BBM Puluhan SPBU di Jatim

Kejati Usut Manipulasi Takaran BBM Puluhan SPBU di Jatim

Written By laso on Tuesday, 2 September 2014 | 21:30




Kejati Usut Manipulasi Takaran BBM Puluhan SPBU di Jatim
Kejati Usut Manipulasi Takaran BBM Puluhan SPBU di Jatim






, SURABAYA - Bea tera metrologi puluhan SPBU di Jawa Timur diduga telah dimanipulasi untuk mengeruk keuntungan besar.Dugaan itu sedang ditelusuri petugas Kejaksaan Tinggi (Kejati) Jatim. Puluhan petugas SPBU pun mulai menjalani pemeriksaan di Kejati Jatim, Selasa (2/9/2014).Kasi Penkum Kejati Jatim Romy Arizyanto tidak menampik kabar tersebut. Namun, pihaknya enggan membeber perkara ini karena masih dalam tahap penyelidikan."Memang ada pemeriksaan tersebut. Hari ini ada puluhan yang diperiksa. Dan kemarin (Senin) juga ada sekitar 50 pemilik SPBU yang sudah dimintai keterangan," ujar Romy kepada , Selasa (2/9/2014).Penyelidikan atas perkara ini dilakukan setelah Kejati menerima laporan dari masyarakat terkait kasus tersebut sejak tiga minggu lalu.Informasi yang dihimpun, ada seratus lebih SPBU di Jawa Timur diduga melakukan penyimpangan dalam mengelola takaran BBM. Penyimpangan itu dalam bentuk manipulasi takaran yang mengakibatkan hak konsumen tidak sesuai nominal transaksi.




Source from: surabaya[dot]tribunews[dot]com
Bagikan Berita :

Post a Comment

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Lensa Berita - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger