Home » , » Wabup Warning Pembangunan Puskesmas Dagangan

Wabup Warning Pembangunan Puskesmas Dagangan

Written By laso on Thursday 18 September 2014 | 02:00




Wabup Warning Pembangunan Puskesmas Dagangan
Wabup Warning Pembangunan Puskesmas Dagangan






, MADIUN - Wakil Bupati Madiun, Iswanto merasa dikecewakan rekanan yang melaksanakan pembangunan sejumlah proyek yang dilaksanakan Pemkab Madiun Tahun 2014.
Saat Sidak di 6 proyek di Kecamatan Dagangan dan Kecamatan Wungu, proyek pembangunan Gedung Puskesmas Dagangan yang dikerjakan menggunakan Dana Alokasi Khusus (DAK) Tahun 2014 senilai Rp 578,1 miliar dan dikerjakan CV Sarana Karya, Iswanto kecewa karena pekerjaan belum selesai.
"Saya meminta pekerjaan dikebut agar perkembangan fisiknya sesuai target. Tetapi jangan sampai mengurangi kualitas dan mutu bangunan," terang Iswanto kepada , Rabu (17/9/2014).
Wabup menguraikan, jika pekerjaannya akhirnya molor dari jadwal yang ditetapkan dalam kontrak maka tetap akan dikenai sanksi berupa denda. "Mengenai cara mempercepat pekerjaan saya yakin Anda sudah tahu, tanpa harus saya sampaikan. Jika molor, sanksi berupa denda wajib dikenakan. Kami juga minta papan nama proyek agar dipasang," tegasnya sebelum meninggalkan lokasi sidak.
Mendengar peringatan Wabup Madiun, pelaksana dan pengawas proyek menyatakan kesanggupannya memenuhi spefikasi dan target ditetapkan dalam jadwal kontrak pekerjaannya. "Ya Pak, nanti pasti akan kami tindaklanjuti," ucap salah seorang pengawas proyek.




Source from: surabaya[dot]tribunews[dot]com
Bagikan Berita :

Post a Comment

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Lensa Berita - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger